Mahasiswa Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Mewakili Palangkaraya pada Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ) yang Ke-53 di Kendari

PALANGKARAYA – Berhubungan dengan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) yang menggelar Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ) yang ke-53 yang dilaksanakan di kantor RRI Palangka Raya, Kamis (23/03/2023).Dengan melalui seleksi panjang dan melelahkan akhirnya mahasiswi dari Prodi IQT Siti Qira’atu Nur Raudah dan Kartini berhasil terpilih sebagai perwakilan kapilah Palangkaraya untuk maju ke Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ LPP RRI) Tingkat Nasional ke-53 Tahun 2023 di Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Mereka berdua nantinya akan mewakili Palangkaraya pada cabang Tausiyah Putri dan Tilawah PutriSiti Qira’atu mengatakan “Sebuah kebanggaan karena dapat berpartisipasi dan mewakili Palangkaraya dalam PTQ Tingkat Nasional ke-53 ini” dan ia juga mengatakan “Pada persiapan nya kali ini ia akan menjaga kesehatan dan telah menyiapkan materi pamungkas untuk ditampilkan pada perlombaan nanti”. Ia juga berharap dukungan dan doanya semoga dalam kegiatan tersebut bisa sukses dan lancar dan bisa memberikan performa yang terbaik untuk mewakili Kalimantan Tengah

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top